Judul Postingan : Resep Masakan Sederhana yang Enak, Murah dan Praktis - Liputan6.com
Share link ini: Resep Masakan Sederhana yang Enak, Murah dan Praktis - Liputan6.com
Resep Masakan Sederhana yang Enak, Murah dan Praktis - Liputan6.com
Tak cuma murah dan mudah, resep masakan sederhana ini juga mengandung banyak gizi dari sayuran yang digunakannya. Anda juga bisa mengganti bahannya sesuai dengan sayuran yang Anda sukai. Resep masakan sederhana ini makin lezat kala disantap dengan nasi putih yang hangat. Berikut ini resepnya.
Bahan-bahan:
6 kacang panjang yang dipotong 2 cm
1/2 ons tauge
3 buah wortel, iris seukuran korek api1 ikat bayam, ambil daunnya
1 ikat kangkung, ambil daunnya
1 ikat kemangi, ambil daunnya
Bumbu yang dihaluskan:
5 siung bawang putih
2 buah kencur ukuran 2 cm
5 buah cabe rawit
4 buah cabe merah
1 sendok makan gula merah yang telah diiris
2 sendok makan gula pasir
Penyedap secukupnya atau sesuai selera
Garam secukupnya atau sesuai selera
Bahan tambahan:
4 lembar daun jeruk nipis, diiris tipis-tipis
200 gram kelapa parut kasar
Cara membuat urap:
- Siapkan bahan sayur-sayuran terlebih dahulu, kemudian rebus bahan sayur-sayuran tersebut kecuali kemangi, supaya warna sayuran terlihat bagus dan alami, lalu tambahkan sedikit garam dan gula dalam air rebusan.
- Setelah rebusan sayur matang, angkat dan letakkan dalam wadah atau piring berukuran besar.
- Kemudian campurkan parutan kelapa bersama bumbu yang telah dihaluskan lalu campur irisan daun jeruk.
- Bungkus bumbu yang sudah dicampurkan menggunakan daun pisang. Kemudian kukus.
- Setelah bumbu urap matang, campurkan bumbu dengan sayuran lalu aduk sampai tercampur rata semuanya.
- Resep masakan sederhana siap disajikan dan dinikmati bersama keluarga.
0 Comments :
Post a Comment