Bangun Fasilitas Megah Ini, Fiorentina Kalahkan Juventus dan Inter Milan - Bola.com

Bangun Fasilitas Megah Ini, Fiorentina Kalahkan Juventus dan Inter Milan - Bola.com Rss Online Bangun Fasilitas Megah Ini, Fiorentina Kalahkan Juventus dan Inter Milan - Bola.com, Dunia, Internasional,

Judul Postingan : Bangun Fasilitas Megah Ini, Fiorentina Kalahkan Juventus dan Inter Milan - Bola.com
Share link ini: Bangun Fasilitas Megah Ini, Fiorentina Kalahkan Juventus dan Inter Milan - Bola.com

BACA JUGA


Bangun Fasilitas Megah Ini, Fiorentina Kalahkan Juventus dan Inter Milan - Bola.com

Bola.com, Jakarta - Klub Italia, Fiorentina, siap menjadi pesaing serius bagi Juventus dan Inter Milan. Namun, persaingan itu bukan soal kekuatan permainan di lapangan, melainkan tempat latihan.

Melansir dari Football Italia, Rabu (30/10/2019), Fiorentina berencana membangun tempat latihan megah terbesar di Italia. Tak main-main, tempat latihan tersebut akan dibangun di tanah seluas 25 hektare atau 250 ribu meter persegi.

Kabar tersebut kali pertama disampaikan oleh Presiden Fiorentina, Rocco Commisso. Menurut Commisso, insfrastuktur megah tersebut akan dibangun di Kota Bagno A Ripoli.

Dari penelusuran Bola.com, klaim Presiden Fiorentina tersebut tidak salah. Nantinya, tempat latihan klub berjuluk Viola itu memang jadi tempat latihan sepak bola terbesar di Italia.

Dua tempat latihan milik Juventus yakni Juventus Training Center (Vinovo) dan Juventus Training Center (Turin) saja tidak seluas calon tempat latihan Fiorentina itu. Vinovo hanya memiliki luas 162,900 meter persegi.

Sementara tempat latihan La Vecchia Signora di Turin hanya dibangun di atas tanah seluas 59,500 meter persegi. Kabarnya, calon tempat latihan baru Fiorentina itu akan siap digunakan dua tahun lagi.

2 dari 2 halaman

Kalah dari Tottenham Hotspur dan Real Madrid

Fiorentina memang bisa berbangga dengan calon tempat latihannya yang akan dibangun di atas tanah seluas 25 hektar. Namun, tempat latihan termegah dimiliki klub sepak bola Inggris, Tottenham Hotspur dan klub asal Spanyol, Real Madrid.

Tottenham Hotspur Training Centre dibangun di atas tanah seluas 77 hektar atau 770 ribu meter persegi. Sementara Real Madrid memiliki tempat latihan seluas 120 hektare atau 1,2 juta meter persegi.

Meski bukan sebagai infrastuktur utama, tempat latihan disebut menjadi bagian penting dalam sepak bola modern. Selain sebagai gengsi, tempat latihan disebut sebagai investasi jangka panjang sebuah klub ternama dunia.



Share on Google Plus

- Silly

-.

0 Comments :

Post a Comment