TNP2K: Penanggulangan Kemiskinan Daerah Harus Dioptimalkan | Politics - Gatra

TNP2K: Penanggulangan Kemiskinan Daerah Harus Dioptimalkan | Politics - Gatra Rss Online TNP2K: Penanggulangan Kemiskinan Daerah Harus Dioptimalkan | Politics - Gatra, Daerah,

Judul Postingan : TNP2K: Penanggulangan Kemiskinan Daerah Harus Dioptimalkan | Politics - Gatra
Share link ini: TNP2K: Penanggulangan Kemiskinan Daerah Harus Dioptimalkan | Politics - Gatra

BACA JUGA


TNP2K: Penanggulangan Kemiskinan Daerah Harus Dioptimalkan | Politics - Gatra

Jakarta, Gatra.com - Tim Nasional Percepatan Penanggulangan Kemiskinan (TNP2K) bersama Sekretariat Wakil Presiden menyelenggarakan kegiatan diskusi strategi kebijakan penanggulangan kemiskinan daerah. Kegiatan ini dilakukan bertujuan untuk melakukan diseminasi atau penyebaran informasi produk pengetahuan advokasi penanggulangan kemiskinan di daerah.

Menurut Ketua Unit Advokasi TNP2K, Arif Tasrif menjelaskan bahwa adanya strategi penanggulangan kemiskinan ini dilakukan dengan cara mengoptimalkan sumber daya di daerah dalam hal menanggulangi kemiskinannya sendiri dan bersinergi dengan strategi yang ada di pusat baik dalam hal program dan anggaran.

"Konteksnya kita mau daerah mengkreasikan strategi di tingkat lokal untuk mendukung strategi di tingkat nasional. Kreasi itu dalam bentuk program dan anggaran," ujar Arif kepada Gatra.com di Hotel JS Luwansa, Rasuna Said, Jakarta Selatan, Selasa (30/4).

Lebih lanjut, Arif menjelaskan bahwa untuk melakukan hal tersebut perlu perencanaan yang tepat agar strategi tersebut berhasil dilakukan.

"Tapi kita melihat daerah perlu lebih dioptimalkan kinerja penanggulangan kemiskinan daerah ini melalui program yang lebih tepat sasaran ke penerima, dan anggaran yang lebih mencukupi untuk itu. Nah itu lah yang kita bahas," terangnya.

Kemudian, Arif menjelaskan untuk melakukan sinergi secara baik maka dibentuk TKPK (Tim Koordinasi Penanggulangan Kemiskinan) di mana mereka yang bertugas merencanakan hal-hal yang perlu diperhatikan dalam menanggulangi kemiskinan di daerahnya masing-masing. "Karena mereka bertugas mengkoordinasikan seluruh perencanaan si daerah sekaligus mengendalikan pelaksanaannya," jelasnya

Dengan adanya TKPK, Arif mengharapkan kemiskinan di daerah dapat ditanggulangi dengan adanya peran agen di daerah tersebut.

"Pada tempatnya-lah mereka mengambil peran itu dan dengan koordinasi yang lebih baik, pengendaliannya yang lebih baik pelaksanaannya di lapangan maka kita bisa berharap daerah tadi bisa lebih optimal untuk menanggulangi kemiskinan gitu," tutupnya.

Sebagai informasi dalam pemaparan di diskusi dijelaskan permasalahan kemiskinan saat ini belum maksimal terselesaikan meskipun sudah ada desentralisasi, otonomi daerah, serta adanya pemerintah terus meningkatkan transfer dana ke daerah, termasuk melalui skema Dana Desa sejak tahun 2015.

Berdasarkan analisis unit Advokasi TNP2K terhadap laporan realisasi APBD yang dikaitkan dengan kinerja indikator-indikator utama kemiskinan di sektor-sektor kunci, naiknya (turunnya) belanja daerah tidak cenderung berkaitan dengan membaik (memburuknya) indikator-indikator yang bersangkutan.

Menghadapi masalah itu Tim Nasional Percepatan Penanggulangan Kemiskinan (TNP2K) melalui Unit Advokasi Daerah secara berkelanjutan mengupayakan penguatan kelembagaan Tim Koordinasi Penanggulangan Kemiskinan (TKPK), yang saat ini sudah terbentuk di seluruh provinsi dan 498 kabupaten/kota di Indonesia.


Reporter: Novrizaldi
Editor: Bernadetta Febriana




Share on Google Plus

- Silly

-.

0 Comments :

Post a Comment