Jokowi Tegaskan Kuasai Persoalan di Daerah Pada Tiap Kunjungannya - detikNews

Jokowi Tegaskan Kuasai Persoalan di Daerah Pada Tiap Kunjungannya - detikNews Rss Online Jokowi Tegaskan Kuasai Persoalan di Daerah Pada Tiap Kunjungannya - detikNews, Daerah,

Judul Postingan : Jokowi Tegaskan Kuasai Persoalan di Daerah Pada Tiap Kunjungannya - detikNews
Share link ini: Jokowi Tegaskan Kuasai Persoalan di Daerah Pada Tiap Kunjungannya - detikNews

BACA JUGA


Jokowi Tegaskan Kuasai Persoalan di Daerah Pada Tiap Kunjungannya - detikNews

Jakarta - Calon presiden petahana Joko Widodo (Jokowi) menegaskan dirinya selalu menginventarisir persoalan yang ada di daerah dalam setiap kunjungannya, termasuk saat kampanye. Dia mengatakan persoalan daerah harus dikuasai.

Jokowi mengatakan, dirinya selalu membaca persoalan baik di tingkat nasional maupun daerah. Persoalan yang ada di daerah menjadi acuan untuk berbicara mengenai persoalan di tingkat nasional.

"Nasionalnya ada, daerahnya mesti kita tahu. Kita nggak mungkin berbicara nasional kemudian problem daerah tidak kita kuasai," ujar Jokowi di Restoran Garuda, Jl Sabang, Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (30/3/2019).

Jokowi mengatakan, setiap persoalan yang didata itu, harus dicari solusinya. Dia pun mencontohkan persoalan di daerah salah satunya membutuhkan bandara dan infrastruktur jalan antar kota provinsi yang baik.

"Persoalan daerah harus kita kuasai dan carikan solusi. Misalnya kemarin minta runway diperpanjang atau jalan dari Balikpapan ke Samarinda harus diselesaikan, itu permintaan permintaan daerah yang harus kita respons," katanya.

Semua persoalan yang di daerah itu harus segera dieksekusi. Waktu penyelesaiannya pun harus ada penargetan.

"Iya, kita sudah inventarisir permasalahan di setiap provinsi apa dan harus diselesaikan dalam jangka waktu kapan," kata Jokowi.

Sebelumnya, saat kampanye di Kota Dumai, Riau, Jokowi menyinggung persoalan yang dihadapi kota itu. Di hadapan pedukungnya, dia mengatakan langsung 'mengeksekusi' persoalan pembangunan penyeberangan rool on-roll off (roro) Dumai-Malaka dan pembangunan jalur kereta api Labuanbatu, Sumut-Dumai, Riau.

"Saya tadi dapat tulisan bahwa kapal feri roro Riau ini masih maju mundur. Kapal feri roro Dumai saya setujui saya acc (setujui) hari ini," kata Jokowi di kampanye akbar terbuka di Taman Bukit Gelanggang, Kota Dumai, Riau, Selasa (26/3/2019).

"Ini ada kereta api, dari Labuan Batu ke Dumai gimana, Pak? Saya sampaikan segera dan dilanjutkan," imbuh Jokowi disambut tepuk tangan puluhan ribu pendukungnya.

Saksikan juga video 'Jokowi Ngomong Berdasar Fakta, Prabowo Apa Adanya':

[Gambas:Video 20detik]


(jor/rvk)

Share on Google Plus

- Silly

-.

0 Comments :

Post a Comment