Judul Postingan : Fuji Xerox ApeosPort/DocuCentre–VII Series untuk Dorong Produktivitas Bisnis Perkantoran - Tribunnews
Share link ini: Fuji Xerox ApeosPort/DocuCentre–VII Series untuk Dorong Produktivitas Bisnis Perkantoran - Tribunnews
Fuji Xerox ApeosPort/DocuCentre–VII Series untuk Dorong Produktivitas Bisnis Perkantoran - Tribunnews
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Astragraphia Document Solution meluncurkan Mesin Multifungsi Berwarna Fuji Xerox ApeosPort/DocuCentre-VII Series dengan mengaplikasikan 7 (tujuh) keunggulan dalam satu mesin.
Seiring dengan perkembangan teknologi dan tren digital, Mesin Multifungsi Berwarna Fuji Xerox ApeosPort/DocuCentre-VII Series akan menjadi solusi kebutuhan dokumen perkantoran bagi para pelaku bisnis dalam mendorong produktivitas bisnis.
Mangara Pangaribuan, Direktur PT Astra Graphia Tbk mengatakan, trren teknologi digital tentunya berpengaruh pada sektor ekonomi.
Sejalan dengan strategi dari prinsipal kami Fuji Xerox yang dikenal dengan konsep Smart Work Innovation, strategi ini menyatukan teknologi di area Artificial Intelligence (AI), Internet of Things (IoT), dan Internet of Humans (IoH).
"Bentuk nyata yang kami lakukan sebagai distributor eksklusif Fuji Xerox di Indonesia adalah dengan meluncurkan produk terbaru Mesin Multifungsi Berwarna seri ApeosPort/DocuCentre-VII yang dapat mendukung aktivitas bisnis pelanggan dalam menghadapi ekosistem digital yang kompetitif,” katanya, Kamis (28/3/2019).
King Iriawan, Chief Business Planning & Marketing PT Astra Graphia Tbk mengatakan, pihaknya menyadari pentingnya digitalisasi dalam menunjang kelangsungan aktivitas bisnis para pelanggan dan sebagai market leader.
"Kami optimis digitalisasi bisnis akan memberikan dampak positif terhadap kami dan pelanggan. Kami terus memahami tren pasar dengan menghadirkan Mesin Multifungsi Berwarna Fuji Xerox ApeosPort/DocuCentre-VII Series dengan menawarkan 7 (tujuh) teknologi digital secara maksimal," katanya.
Rudy Sunarto, Head of Product Marketing PT Astra Graphia Tbk mengatakan, “Mesin Multifungsi Berwarna Fuji Xerox ApeosPort/DocuCentre-VII Series ini merupakan penyempurnaan dari seri sebelumnya yaitu ApeosPort/Docucentre–VI Series.
Beberapa penyempurnaan misalnya terdapat pada fitur NFC (Near Field Communications) dan sistem pengamanan yang lebih mutakhir.
NFC pada ApeosPort/DocuCentre-VII Series menawarkan kemudahan, di mana pengguna cukup menempelkan smartphone-nya untuk memberikan perintah kerja kepada mesin.
Mesin ini juga dilengkapi dengan sistem keamanan yang ditingkatkan guna memberikan perlindungan lebih bagi keamanan data baik dari sisi perangkat keras (hardware) maupun lunak (software). Hal ini dapat menjadi nilai lebih untuk solusi MPS (Managed Print Services) yang ditawarkan oleh Astragraphia Document Solution.”
Roma Romansyah, Enterprise Document Solution (EDS) Product Manager PT Astra Graphia Tbk mengatakan, sesuai dengan namanya, Mesin Multifungsi Berwarna Fuji Xerox ApeosPort/DocuCentre-VII Series, menawarkan 7 (tujuh) teknologi (The Power of Seven), yang memberikan kemudahan penggunaan mesin kepada pelanggan.
Tujuh keunggulan ini akan mampu menjawab tuntutan kecepatan bekerja untuk meningkatkan produktivitas aktivitas bisnis di perkantoran menjadi lebih efektif dan fleksibel.
Mesin Multifungsi Berwarna Fuji Xerox ApeosPort/DocuCentre-VII Series memiliki dua belas seri, dengan kecepatan mulai dari 25 ppm hingga 70 ppm (page per minute).
Hadirnya 12 (kedua belas) seri mesin multifungsi berwarna ini, mendukung solusi Managed Print Services (MPS) yang ditawarkan Astragraphia Document Solution serta memberikan pilihan yang lebih luas kepada pelanggan dalam memenuhi kebutuhan bisnis yang beragam.
0 Comments :
Post a Comment