PDHI Aceh Peringati Hari Kesehatan Hewan Sedunia - Serambi Indonesia

PDHI Aceh Peringati Hari Kesehatan Hewan Sedunia - Serambi Indonesia Rss Online PDHI Aceh Peringati Hari Kesehatan Hewan Sedunia - Serambi Indonesia, Kesehatan,

Judul Postingan : PDHI Aceh Peringati Hari Kesehatan Hewan Sedunia - Serambi Indonesia
Share link ini: PDHI Aceh Peringati Hari Kesehatan Hewan Sedunia - Serambi Indonesia

BACA JUGA


PDHI Aceh Peringati Hari Kesehatan Hewan Sedunia - Serambi Indonesia

BANDA ACEH - Perhimpunan Dokter Hewan Indonesia (PDHI) Cabang Aceh memperingati Hari Kesehatan Hewan Sedunia (World Veteriner Day) di lapangan Blangpadang, Banda Aceh, Minggu (28/4). Dalam kegiatan ini PDHI berhasil memvaksin rabies 93 ekor kucing dan musang.

Ketua PDHI Aceh Drh Zulyazaini Yahya MSi kepada Serambi mengatakan, kegiatan ini merupakan agenda tahunan PDHI Aceh yang bertujuan mempromosikan pentingnya peran dokter hewan dalam meningkatkan kepedulian serta memberikan kontribusi pada peningkatan kesehatan hewan, yang berimplikasi kepada kesehatan manusia. Kegiatan ini terselenggara berkat kerja sama Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) FKH Unsyiah yang didukung oleh FKH Unsyiah dan Disnak Aceh. Tema kegiatan kali ini adalah value of vaccination, yang bertujuan mengingatkan masyarakat akan pentingnya vaksinasi penyakit anjing gila/rabies pada hewan.

Sementara itu, Ketua Panitia Pelaksana, Hanif, mengatakan, jumlah hewan kucing dan musang yang berhasil divaksin rabies sebanyak 93 ekor.

Kadisnak Aceh Rahmandi, yang turut hadir pada acara tersebut menyatakan terima kasih kepada PDHI Aceh yang sudah membantu dinas melaksanakan vaksinasi rabies dengan harapan kasus rabies di Aceh segera dapat diatasi.

Di sisi lain, Zulyazaini Yahya berharap Pemerintah Aceh dapat segera menyusun grand design pembebasan penyakit hewan zoonosis, yakni penyakit yang menular kepada manusia terutama penyakit rabies/anjing gila, mengingat Aceh menjadi tujuan destinasi wisata dan halal dunia. “PDHI Aceh siap membantu memberikan kontribusi pemikiran. Semoga target Aceh bebas rabies bisa segera terwujud, “ kata pria yang akrab disapa Dokter Zul ini.(sak)



Share on Google Plus

- Silly

-.

0 Comments :

Post a Comment