Teknologi Digital, Penganguran & Fenomena Ojol yang Semarak - CNBC Indonesia

Teknologi Digital, Penganguran & Fenomena Ojol yang Semarak - CNBC Indonesia Rss Online Teknologi Digital, Penganguran & Fenomena Ojol yang Semarak - CNBC Indonesia, Teknologi,

Judul Postingan : Teknologi Digital, Penganguran & Fenomena Ojol yang Semarak - CNBC Indonesia
Share link ini: Teknologi Digital, Penganguran & Fenomena Ojol yang Semarak - CNBC Indonesia

BACA JUGA


Teknologi Digital, Penganguran & Fenomena Ojol yang Semarak - CNBC Indonesia

Jakarta, CNBC Indonesia - Kemajuan teknologi di era modern masyarakat di zaman modern semakin mempermudah aktivitas manusia. Selain itu, muncul beragam profesi yang dihantarkan melalui teknologi digital.

Salah satu profesi yang berkembang belakanga ini adalah pengemudi ojek online (Ojol). Kehadiran jenis transportasi online yang membuat masyarakat lebih mudah dan tak perlu repot mencari moda transportasi, cukup modal smartphone dan jaringan internet saja.

Grab dan Gojek adalah aplikasi transportasi online yang sudah tidak asing dan menjadi temen keseharian masyarakat. Apalagi promo yang diberikan membuat masyarakat lebih memilih tranportasi online dibandingkan konvensional.


Transportasi ojek online (ojol) menjadi pilihan masyarakat. Bahkan, karena ramainya pecintanya, semakin banyak perusahaan yang membuat ojek online untuk menyaingi Grab dan Gojek.

Terbaru, sebut saja Bonceng. Bonceng jadi salah satu ojek online yang menantang dominasi Grab dan Gojek di tanah air.

Semakin maraknya ojol ini maka semakin banyak pula masyarakat yang beralih menjadi driver ojol tersebut. Masyarakat rela antri untuk mendaftar sebagai driver ojol.

Tentu ini menjadi fenomena tersendiri ditengah perlambatan ekonomi yang dialami Indonesia. Profesi sebagai pengemudi Ojol menjadi salah satu pilihan ditengah ketatnya ketersedian lapangan pekerjaan di sektor formal.

Tentu banyak pihak yang ingin tahu cara daftar driver ojek online, terutama Bonceng karena masih sangat baru di Indonesia.

Ternyata tidak sulit untuk menjadi mitra driver ojek online Bonceng, hanya perlu mengunjungi situs bonceng.id. Di sana, calon driver diwajibkan mengisi data pribadi mulai dari nama lengkap, alamat, hingga informasi mengenai kendaraan.

Bila permohonan nanti disetujui maka driver ojol akan diminta mendownload aplikasi Bonceng untuk driver di Play Store dan App Store. Setelahnya mitra driver bisa mulai mengambil order atau membawa penumpang.

Berdasarkan situs perusahaan, Bonceng didirikan pada 2018 lalu. Bonceng memiliki alat pembayaran digital resmi di aplikasinya, yakni LinkAja. Layanan Bonceng mulai dari sepeda motor, mobil hingga pengantaran barang.

Bonceng juga sudah menyiapkan Bonceng Technical Service Office (BTSO) Jakarta guna mendukung kegiatan operasional untuk area Jakarta. Kantor layanan ini berokasi di Signature Park Grande MO-09. Jl. Letjen M.T. Haryono No.Kav.20 Jakarta Timur. BTSO ini akan menjadi salah satu tempat pusat pengelolaan Bonceng di Jakarta.

Bonceng menawarkan konsep harga cluster bukan tarif per kilometer. Artinya, beberapa jarak perjalanan dikelompokkan pada beberapa harga yang bulat. Mulai dari Rp 5.000, Rp 10.000 hingga seterusnya. Pengguna dibolehkan memesan layanan penjemputan hingga tujuh hari ke depan. (hps/hps)



Share on Google Plus

- Silly

-.

0 Comments :

Post a Comment