Judul Postingan : 5 Manfaat Kuaci Biji Semangka untuk Kesehatan Tubuh - IDN Times
Share link ini: 5 Manfaat Kuaci Biji Semangka untuk Kesehatan Tubuh - IDN Times
5 Manfaat Kuaci Biji Semangka untuk Kesehatan Tubuh - IDN Times
Semangka adalah buah dengan banyak manfaat dan tentunya baik untuk kesehatan. Biasanya ketika memakan semangka bijinya akan langsung dibuang begitu saja, tapi ternyata bijinya dapat kamu olah menjadi kuaci lho. Cara membuat kuaci biji semangka sama saja dengan kuaci pada umumnya. Namun taukah kamu manfaatnya bagi kesehatan?
Berikut 5 manfaat kuaci biji semangka yang harus kamu ketahui
1. Alternatif menu diet rendah kolesterol
Ternyata dengan mengolah kuaci biji semangka tanpa garam, dapat membantu mengontrol kolesterol dalam tubuh kamu lho. Ini sangat cocok untuk anda yang sedang dalam proses diet, karena protein dalam tubuh anda akan terpenuhi tentunya dengan kandungan kolesterol yang rendah. Jadi jangan sampai salah pilih cemilan saat diet guys.
2. Mengontrol tekanan darah
Cemilan yang sehat ini juga dapat membantu menjaga kestabilan tekanan darah. Kandungan zat Citrulline dalam biji semangka yang dapat melebarkan pembuluh darah, serta kandungan mineral Mg yang cukup tinggi.
3. Membantu usus tetap sehat
Lanjutkan membaca artikel di bawah
Editor’s picks
Tidak hanya memiliki manfaat sebatas di atas, kuaci biji semangka juga memiliki kandungan vitamin B yang baik seperti thiamin, niasin, mineral dan folat yang dapat membantu meringankan kerja usus dan juga memperlancar pencernaan.
Jadi kamu yang punya masalah pencernaan jangan segan-segan buat ngemil kuaci biji semangka ini.
Baca Juga: 8 Olahan Semangka yang Enak dan Sehat, Segarnya Sampai di Kerongkongan
4. Meningkatkan daya ingat
Untuk kamu yang masih mudah tapi memiliki masalah dengan daya ingat, dan terkhususnya para lansia. Mengemil kuaci biji semangka ini menjadi salah satu alternatif untuk meningkatkan daya ingat. Karena kandungan asam amino yang dipercaya mampu meningkatkan ketajaman daya ingat seseorang.
5. Sumber antioksidan
Terdapat kandungan lycophene yang cukup tinggi dalam biji semangka. Dan menurut penelitian lycophene merupakan salah satu zat antioksidan yang baik untuk tubuh.
Jadi buat kamu yang suka ngemil, kuaci biji semangka menjadi pilihan yang baik dan menyehatkan.
Baca Juga: 8 Tips Memilih Semangka yang Matang dan Manis, Buah Favorit Siapa nih?
IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.
0 Comments :
Post a Comment