Cerita DJ Tiara Eve Terjun ke Bisnis Kosmetik - detikFinance

Cerita DJ Tiara Eve Terjun ke Bisnis Kosmetik - detikFinance Rss Online Cerita DJ Tiara Eve Terjun ke Bisnis Kosmetik - detikFinance, Bisnis,

Judul Postingan : Cerita DJ Tiara Eve Terjun ke Bisnis Kosmetik - detikFinance
Share link ini: Cerita DJ Tiara Eve Terjun ke Bisnis Kosmetik - detikFinance

BACA JUGA


Cerita DJ Tiara Eve Terjun ke Bisnis Kosmetik - detikFinance

Jakarta - Artis sekaligus DJ cantik Tiara Eve kini merambah dunia bisnis. Ia membangun bisnis kosmetik dengan nama Nood Cosmetics.

Nood Cosmetics sendiri merupakan bisnis perdana Tiara. Dalam membangun bisnis ini, Tiara punya cerita tersendiri, yakni menamai badan usahanya berupa perseroan terbatas (PT) dengan asal-asalan.

Tiara mulanya bercerita, melirik bisnis kosmetik karena memiliki peluang yang besar. Terlebih, seiring dengan berkembangnya media sosial (medsos) seperti Instagram.

Hal itu membuatnya mulai meloncat dari profesi DJ ke bisnis kosmetik. Meski, profesi DJ belum ia lepas.

"Dari DJ kenapa ke kosmetik, kalau aku jujur dari bisnis, karena aku melihat bakal booming, dari Instagram gampang jualannya. Terus di Indonesia orangnya narsis-narsis kenapa salah satunya Instagram paling aktif di Indonesia. Itu dari sisi research," katanya dalam detikFinance, Jumat pekan lalu (29/3/2019).

Lipstik menjadi salah satu produk yang ia jual. Menurutnya, orang bakal sering gonta-ganti lipstik. Dia bilang, hal tersebut menarik secara bisnis.

"Aku coba, kenapa lipstik pertamanya, karena orang ganti-ganti. Awalnya bukan dari beauty passion, tapi dari sisi bisnisnya," sambungnya.

Tiara membangun bisnis ini dari 2 tahun lalu, namun baru benar-benar jalan 7 bulan ini. Dia mengaku, benar-benar baru dalam dunia bisnis. Oleh karena itu, dalam menjalani bisnisnya ia lebih banyak bertanya pada orang-orang yang sudah berpengalaman.

Selanjutnya, melakukan perancanaan bisnis. Kemudian, dia menjalaninya, dengan terus mencoba.

"Karena aku memang baru kan, sebelumnya nggak ada bisnisnya juga. Ini bisnis pertamaku juga, yang benar-benar ada kantor. Memang nggak gampang sih, aku tanya-tanya orang, dan lain-lain. Temen-temen yang biasa bisnis. Kemudian bangun business plan, jadi itu modal pertama," ujarnya.

"Habis itu ntar kalau ada kenapa-kenapa belajar sendiri. Memang trial and error, cuma kalau passion di situ ada jalan keluar," ungkapnya.

Tiara mengaku, saking baru dan 'butanya' soal bisnis, dia menamai PT-dengan nama asal-asalan.

"Sampai izin, BPOM, PT segala macam memang dari nol sih, dari nggak pernah ngerti membangun, nama PT-nya aja Cantik Makmur Selamanya. Jadi yang asal-asal aja. Semua cewek kan pengen cantik, pengen makmur selamanya. Jadi yaudah," tutupnya. (zlf/zlf)



Share on Google Plus

- Silly

-.

0 Comments :

Post a Comment