detikHealth Anggaran Naik, Presiden Jokowi Hadirkan 10 Program Utama Kesehatan - detikHealth

detikHealth Anggaran Naik, Presiden Jokowi Hadirkan 10 Program Utama Kesehatan - detikHealth Rss Online detikHealth Anggaran Naik, Presiden Jokowi Hadirkan 10 Program Utama Kesehatan - detikHealth, Kesehatan,

Judul Postingan : detikHealth Anggaran Naik, Presiden Jokowi Hadirkan 10 Program Utama Kesehatan - detikHealth
Share link ini: detikHealth Anggaran Naik, Presiden Jokowi Hadirkan 10 Program Utama Kesehatan - detikHealth

BACA JUGA


detikHealth Anggaran Naik, Presiden Jokowi Hadirkan 10 Program Utama Kesehatan - detikHealth

Jakarta - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadirkan 9 program utama di bidang kesehatan dalam Pidato Tentang Nota Keuangan dan RUU APBN 2019. Pidato dibacakan di depan anggota DPD, DPR, dan MPR pada Jumat (16/8/2019).

"Sesuai Undang-Undang (UU) Kesehatan tahun 2009, sejak 2014 pemerintah konsisten menjaga anggaran kesehatan setidaknya 5 persen dari belanja negara. berbagai program kesehatan yang dilakukan pemerintah selama ini telah mampu meningkatkan pemerataan pelayanan mutu kesehatan seperti ketersediaan dan pelayanan obat, tenaga kesehatan di daerah, dan akses rumah tangga terhadap sanitasi dan air bersih," kata Jokowi.


Dalam pidatonya Jokowi mengatakan, pemerintah akan melanjutkan program prioritas dalam bidang kesehatan untuk tahun 2020. Berikut program yang akan dilakukan pemerintah: 1. Memperkuat layanan dan akses di fasilitas kesehatan tingkat pertama
2. Ketersediaan tenaga kesehatan berkualitas
3. Penguatan program promotif dan preventif
4. Program pemenuhan gizi dan imunisasi balita
5. Edukasi publik pentingnya pola hidup sehat untuk menekan angka penyakit menular
6. Konvergensi program dan kegiatan percepatan kegiatan penurunan stunting diperluas mencakup 260 kabupaten kota
7. Program dukungan bagi kesehatan ibu hamil dan melahirkan
8. Perbaikan total BPJS Kesehatan dan Jaminan Kesehatan Nasional (JKN)
9. Memberikan perlindungan bagi 40 persen lapisan masyarakat terbawah dari dalam kandungan hingga lanjut usia
10. Menyalurkan anggaran pada 96,8 juta jiwa Penerima Bantuan Iuran (PBI) JKN.

"Untuk memperkuat layanan kesehatan pada tahun 2002 pemerintah mengalokasikan Rp 132,2 triliun untuk anggaran kesehatan, atau naik hampir dua kali lipat dari realisasi anggaran kesehatan tahun 2015 yang sebesar Rp 69,3 triliun ," kata Presiden Jokowi.

Total anggaran tersebut diharapkan bisa memenuhi kebutuhan dana 10 program utama di bidang kesehatan. Hasilnya, standar bisa meningkat karena tak perlu lagi mengkhawatirkan keterbatasan akses di bidang kesehatan.

Simak Video "Kenalan Lebih Dekat dengan Fisioterapi"
[Gambas:Video 20detik]
(fds/fds)



Share on Google Plus

- Silly

-.

0 Comments :

Post a Comment