Judul Postingan : Spot Wisata Baru di Kota Banjarbaru, Ada Menara 33 di Loktabat Selatan - Banjarmasin Post
Share link ini: Spot Wisata Baru di Kota Banjarbaru, Ada Menara 33 di Loktabat Selatan - Banjarmasin Post
Spot Wisata Baru di Kota Banjarbaru, Ada Menara 33 di Loktabat Selatan - Banjarmasin Post
BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARBARU - Satu lagi siring di sungai Kemuning diberikan tower atau menara pandang. Kali ini menara pandang tersebut berdiri di RT 03 Kelurahan Loktabat Selatan Banjarbaru.
Warga setempat menamainya menara 33. Pada minggu (10/2/2019) Warga terpantau ada yang singgah hanya untuk foto dan mengabadikan momen mendaki menara yang warna warni tersebut.
Terpantau warga dan pengurus Rt setempat juga ya. Pak membersihkan sungai Kemuning tersebut. Juga pula membersihkan jalan untuk pedestriannya dan sejenisnya.
Sementara warga sekitar Banjarbaru juga terpantau menyempatkan singgah. Kebetulan ada areal parkir yang cukup untuk singgah.
Baca: Hasil Timnas U-22 Indonesia vs Arema FC Jelang Piala AFF U-22 2019, Skor 0-0 di Babak Pertama
Rifi Hamidi, Ketua Rt 03 Rw 01 kelurahan Loktabat Selatan menjelaskan menara 33 tersebut sudah buat oleh Pemko Banjarbaru satu bulan lalu.
"Kini warga akan memanfaatkan ini untuk lokasi objek wisata yang baik dan tertata untuk warga Banjarbaru di pusat kota," kata Rifqi Hamidi.
Meski di keluarahan lain ada menara juga, akan tetapi Rifi dan warga sekitar sudah mempunyai rencana untuk dikembangkan konsep ekonomi ya dengan membangun warung atau kuliter wisata.
"Warung atau kuliner wisata. Kita coba sajikan nanti. Makanya kita tata dulu dan dibersihkan. Jadi kalau warga ingin kuliner bisa datang ke lokasi menara 33," kata dia.
Baca: Daftar Harta Warisan Olga Syahputra untuk Billy Syahputra Terungkap, Raffi Ahmad Pun Beraksi
Terpantau, warga tampak mengabadikan momen di ketinggian menara sekitar 20 meter ke atas.
"Malam juga terang ini karena lampunya nyala, " kata Rifi.
Dia berharap kedepan menara tersebut bisa menjadikan salah satu tempat wisata di tengah kota yang dinikmati warga. (banjarmasinpost.co.id / nurholis huda)
0 Comments :
Post a Comment