Jadi Sarana Syiar dan Hiburan, Lomba Hadrah Pemkot Menarik Perhatian - madiuntoday

Jadi Sarana Syiar dan Hiburan, Lomba Hadrah Pemkot Menarik Perhatian - madiuntoday Rss Online Jadi Sarana Syiar dan Hiburan, Lomba Hadrah Pemkot Menarik Perhatian - madiuntoday, Hiburan,

Judul Postingan : Jadi Sarana Syiar dan Hiburan, Lomba Hadrah Pemkot Menarik Perhatian - madiuntoday
Share link ini: Jadi Sarana Syiar dan Hiburan, Lomba Hadrah Pemkot Menarik Perhatian - madiuntoday

BACA JUGA


Jadi Sarana Syiar dan Hiburan, Lomba Hadrah Pemkot Menarik Perhatian - madiuntoday

MADIUN- Pemerintah Kota Madiun melalui Dinas Komunikasi dan Informatika bekerjasama dengan Dinas Penanaman Modal, PTSP, Koperasi Usaha Mikro Kota Madiun kembali mengadakan lomba hadrah yang diikuti oleh ibu-ibu PKK perwakilan dari beberapa kelurahan yang ada di tiga kecamatan di Kota Madiun.

Lantunan shalawat mengalun merdu dari masing-masing peserta. Diiringi dengan tabuhan rebana dan beberapa alat musik lain yang menambah kesan syahdu.

Pada hari ini, Jumat (24/5). Lomba hadrah tersebut menampilkan tiga peserta yang berasal dari tiga kelurahan yang berada di Kecamatan Manguharjo. Yakni perwakilan hadrah dari Kelurahan Nambangan Kidul, Nambangan Lor, dan Kelurahan Manguharjo.

Ketua TP PKK Kota Madiun Yuni Setyawati Maidi mengatakan, lomba hadrah menjadi sarana menarik untuk ibu-ibu dapat unjuk bakatnya. Lebih-lebih tentang budaya Islam yang pas ditampilkan saat Ramadan ini.

“Lomba ini akan menjadi media ibu-ibu menampilkan ketrampilan mereka. Kedepan ajang seperti ini akan menjadi giat yang rutin dilakukan di Kota Madiun,” ujarnya saat melihat langsung penampilan hadrah yang dilaksanakan di Alun-alun Kota Madiun itu.

Lebih lanjut, Ketua TP PKK Yuni menegaskan, melalui ajang seperti ini, Pemkot Madiun telah membuktikan bahwa kebudayaan Islam di kota ini terajut dengan indah. Toleransi dan cinta damai menjadi cerminan umat Islam di Kota Pecel ini.

Lomba hadrah hari pertama ini, membawa tim hadrah dari Kelurahan Nambangan Lor sebagai juara dan berhak untuk maju ke babak final yang akan diselenggarakan pada Senin 27 Mei mendatang.
(ayu/kus/diskominfo)



Share on Google Plus

- Silly

-.

0 Comments :

Post a Comment