Judul Postingan : Potensi Besar Wisata dengan Kapal Pesiar di Indonesia Perlu Digarap Serius - Warta Kota
Share link ini: Potensi Besar Wisata dengan Kapal Pesiar di Indonesia Perlu Digarap Serius - Warta Kota
Potensi Besar Wisata dengan Kapal Pesiar di Indonesia Perlu Digarap Serius - Warta Kota
Perusahaan jasa wisata pesiar, Princess Cruise melihat Indonesia merupakan pasar potensial. Pada 2017 ada sekitar 46.700 turis Indonesia berwisata pesiar. Angka itu tumbuh 40 persen dibandingkan tahun sebelumnya.
"Dilihat dari situ sebenarnya potensi wisata pesiar di Indonesia masih sangat besar, terutama dengan terus bertumbuhnya kelas ekonomi menengah di Indonesia," kata Farriek Tawfik, Direktur Asia Tenggara Princess Cruises, dalam siaran persnya, Senin (28/1/2019).
Tetapi, jumlah itu masih relatif kecil dibandingkan jumlah keseluruhan turis Asia yang berlayar di tahun 2017 yang tecatat sebanyak 4 juta turis.
Artinya, jumlah turis pesiar dari Indonesia hanya 1,2 persen saja.
Guna menarik lebih banyak minat masyarakat Indonesia, mulai bulan November 2019 hingga Februari 2020, Princess Cruises akan menawarkan pelayaran dengan durasi tiga malam hingga 13 malam dari Singapura ke sekitar Asia Tenggara.
Ia mengungkapkan, selama ini masyarakat Indonesia cenderung menyukai rute perjalanan kapal pesiar yng singkat dalam tiga hingga empat hari.
Namun, belakangan banyak juga masyarakat Indonesia melirik destinasi yang cukup jauh seperti ke Jepang hingga Alaska.
“Dengan angka pengabulan visa 100 persen bagi turis Indonesia ke Jepang, berpesiar ke Jepang telah menjadi salah satu pilihan menarik," ujarnya.
Pelayaran wisata pesiar ke Negeri Sakura itu dilayani kapal pesiar Diamond Princess selama setahun penuh, dengan rute seputar Jepang mulai kota Yokohama hingga Kobe.
Selain itu, ada juga Majestic Princess yag melakukan perjalanan keliling Shanghai hingga Jepang pada 18 Agustus 2019.
Farriek mengklaim, ada banyak kenyamanan yang ditawarkan Princess Cruise selama pelayaran.
Selain menyediakan Luxury Bed pertama yang dirancang khusus untuk kapal pesiar, September lalu Princess Cruises juga meluncurkan OCEAN Medallion.
Yakni, perangkat teknologi nirkabel canggih perdana seukuran koin yang dapat dikenakan sebagai gelang, liontin, atau cukup disimpan di saku atau tas.
0 Comments :
Post a Comment